Minggu, 06 Desember 2015

ELWAHYUDI PANGGABEAN DI MATA SAYA

Wahyudi El panggabean atau lebih dikenal dengan nama Elwahyudi Panggabean itu juga sering di panggil pak El oleh mahasiswanya. pak El ini  lahir di batangtoru, 9 mei 1964. nama istri Asmanidar H. zainal, S. H, pak El ini mempunyai 3 orang anak .

bapak 3 orang anak ini adalah bapak yang sangat luar biasa dimata saya  beliau seorang pekerja keras yang sangat profesional . Beliau melakoni pekerjaannya dengan sangat baik. pekerjaannya adalah 1.sebagai wartawan; 
2.direktur lembaga pendidikan wartawa;
3.dosen jurnalis dan;
4. penulis buku.
menurut saya beliau bukanlah seseorang yang sombong dengan apa yang dia punya melainkan dia ingin berbagi dengan apa yang dia punya. dia menurut saya sangat memotivasi . saya ingat kata-kata dia " jika hati yang terluka obatilah dengan memaafkan". beliau berjuang sendiri untuk membiayai hidupnya dan membiayai sekolahnya karena mulai dari SD sudah hidup mandiri dan membiayai sekolahnya sendiri beliau sangat hebat dimata saya.itulah tadi pendapat saya tentang pak El terima kasih.

Rabu, 11 Maret 2015

Alasan Saya Memilih Prodi Bahasa Indonesia

saya dilahirkan dari keluarga yang sederhana. walaupun begitu saya cukup bahagia dengan keluarga saya itu dan saya bangga dengan kedua orang tua saya karena mereka adalah orang-orang yang terhebat menurut saya.

saya bersekolah di daerah tempat saya tinggal, dan alasan saya ingin menjadi seorang guru itu karena termotivasi kepada guru-guru saya yang ada disekolah karena menurut saya menjadi seorang guru itu adalah pekerjaan yang sangat mulia dimana kita harus sabar mengajarkan orang-orang yang belum mengerti apa-apa, dan kita sebagai guru harus berhati-hati bersikap didepan murid kita karena apabila ada kelakuan kita yang aneh-aneh nantinya murid-murid kita akan bersikap yang aneh pula.

alasan selanjutnya saya memilih prodi bahasa indonesia ini karena saya berminat dengan pelajaran bahasa indonesia dan masih penasaran terhadap bahasa indonesia , bagaimana cara menerapkannya dengan baik dan benar dan ingin mengintropeksi diri apakah bahasa yang saya gunakan saat ini sudah benar atau belum dan orang tua juga setuju dengan minat saya ini.